April 19, 2024

Siapa pun pastinya pernah memainkan atau setidaknya mendengar nama Clash of Clans. Game strategi yang berulang kali menghiasi deretan sepuluh besar game terlaris di App Store dan Google Play ini memang masih belum ada yang bisa mengalahkan. Wajar jika kemudian ada beberapa developer tertarik untuk membuat tandingan Clash of Clans dengan grafis dan gameplay yang kadang tampil lebih baik, demi mengejar popularitas game buatan Supercell tersebut.

Walaupun terkadang kesamaan gameplay meninggalkan kesan “meniru” yang konotasinya negatif, namun beberapa di antara game tersebut sebetulnya tidaklah terlalu jelek untuk dimainkan. Bahkan tak sedikit pula di antaranya yang memiliki gameplay sangat seru, sehingga sayang sekali untuk dilewatkan keberadaannya. Oke, tanpa perlu panjang lebar lagi, berikut adalah beberapa alternatif game Clans of Clash yang menarik untuk kamu mainkan. Enjoy!

1. Castle Clash

Hingga saat ini Castle Clash masih menjadi salah satu game strategi terlaris yang bisa kamu temukan di Android. Bahkan saking larisnya, Castle Clash saat ini telah dibuat ke dalam lima belas versi dengan bahasa yang berbeda-beda (termasuk juga edisi bahasa Indonesia). Besarnya jumlah unduhan Castle Clash sendiri tak lepas dari keberhasilannya mencuri start beberapa bulan sebelum Supercell merilis Clash of Clans di Android.

Walaupun mirip dengan Clash of Clans, namun setidaknya Castle Clash unggul dari segi inovasi kecil yang membolehkan kamu untuk menyimpan unit perang yang tersisa dari perang sebelumnya. Dengan ini kamu jadi tak perlu repot memproduksi banyak pasukan untuk kebutuhan perang berikutnya.

1

 

 

 

 

 

 

 

 

2. Siegefall

Siegefall | Screenshot

Siegefall adalah game RTS dari Gameloft yang hadir untuk meramaikan kerasnya persaingan game strategi ala Clash of Clans di mobile. Beruntung lewat Siegefall, Gameloft saya anggap telah berhasil menghadirkan beberapa inovasi menarik yang menjadikannya salah satu game hibrida RTS dengan game kartu paling unik di iOS dan Android.

Siegefall memiliki mekanisme penerjunan pasukan yang jauh lebih simpel dibandingkan Clash of Clans. Di tengah-tengah pertempuran, kamu bahkan juga bisa mendatangkan cadangan pasukan baru dengan cara membayarkan sejumlah “daging” yang diperlukan. Tak hanya itu saja, di sini kamu juga diberikan beragam kartu sihir yang bisa digunakan untuk meratakan gerbang depan istana musuhmu. Aksi pengepungan kastil tak pernah seseru permainan Siegefall.

2

3. Star Wars Commander

Semenjak Star Wars jatuh ke tangan Disney, serial film sains fiksi ini telah diadaptasi ke berbagai jenis game mobile, salah satunya adalah game strategi ala Clash of Clans yang membolehkanmu berpihak kepada faksi pemberontak maupun Empire.

Star Wars Commander sendiri adalah gambaran yang menarik tentang bagaimana seandainya game Clash of Clans diadaptasikan ke dalam pertempuran galaksi Star Wars yang fenomenal. Meski sebagian besar gameplay yang game ini tidak terlalu orisinal, namun hal tersebut tidak menyurutkan animo para penggemar Star Wars untuk bergegas memihak kubu mana yang mereka sukai.

3

4. Samurai Siege

Samurai Siege | Screenshot

Menulis daftar game strategi ala Clash of Clans belum lengkap rasanya jika saya tidak menyertakan game penantang Clash of Clans yang satu ini. Dengan mengusung tema samurai dan ninja, Samurai Siege menghadirkan nuansa pertempuran oriental yang cukup berbeda namun sangat familier bagi para pemain Clash of Clans.

Yang menarik, pembuatan Samurai Siege juga melibatkan mantan pemain terbaik Clash of Clans bernama Jorge Yao yang kini menjadi salah satu bagian dari Space Ape Games. Tak ingin berpuas diri dengan keberhasilan Samurai Siege, kini Space Ape Games juga mengembangkan sebuah game RTS baru yang melibatkan karakter dari animasi Transformers.

4

5. Rival Kingdoms: Age of Ruin

Persaingan game strategi ala Clash of Clans di daftar ini menjadi semakin seru dengan kedatangan Rival Kingdoms: Age of Ruin yang dibawakan oleh developer Space Ape Games, kreator dari game Samurai Siege. Tidak seperti Samurai Siege, Rival Kingdoms mengambil tema fantasi dengan latar belakang abad pertengahan yang terinspirasi dunia Middle Earth dari film The Lord of the Ring.

Yang menarik, dalam Rival Kingdoms: Age of Ruin kamu juga bisa mengeluarkan kemampuan khusus dari para dewa dan monster legendaris dikenal dengan sebutan Ancients. Dengan banyaknya jumlah Ancients yang tersebar di berbagai belahan negeri Estara (dunia Rival Kingdoms), kamu juga diberikan mode single player campaign, di mana kamu akan bertualang memerangi musuh-musuhmu demi mendapatkan Ancients yang penting untuk pertempuran multiplayer dalam Rival Kingdoms: Age of Ruin.

5

6. DomiNations

Domination | Screenshot

DomiNations merupakan salah satu dari sekian game RTS mobile yang paling saya favoritkan dalam daftar ini. DomiNations sendiri mengadopsi gaya permainan Clash of Clans dan menggabungkannya dengan elemen historis layaknya Rise of Nations, game strategi bernuansa peradaban bangsa yang begitu terkenal di PC sekitar satu dekade silam.

Lewat DomiNations kamu akan bertempur sambil membangun kota pertahananmu lewat pemilihan satu dari sekian perkembangan era peradaban yang ada. Mulai dari zaman batu, hingga era teknologi penjelajahan luar angkasa. Tak hanya itu saja, kamu bahkan juga bisa memakai tokoh berpengaruh seperti Cleopatra, Alexander Agung, Nobunaga, dan Napoleon untuk memimpin pasukan kamu di medan perang.

6

7. Age of Empire: Castle Clash

Age of Empire Castle Clash | Screenshot

Sekilas dari membaca namanya saja, kamu mungkin sudah bisa menebak bahwa game buatan Smoking Gun Interactive ini menjual nama Age of Empire sebagai daya tarik utamanya. Lewat pemilihan bangsa yang menjadi ciri khas Age of Empire sebelumnya, Age of Empire Castle Clash hadir menjadi lawan yang setimpal untuk disandingkan bersama DomiNations.

Kamu bisa memilih karakter sejarah perang salib seperti Saladin, raja Richard the Lionheart, bahkan Joan of Arc untuk menggempur markas lawanmu di sini. Bagian terbaiknya lagi, kamu juga bisa melanjutkan permainanmu dari perangkat Windows Phone ke komputer berbasis Windows 8.

7

8. Warhammer: The Horus Heresy – Drop Assault

Menyebut The Horus Heresy: Drop Assault sebagai game yang menghadirkan fan-service saya rasa bukanlah hal yang salah. Meskipun menjadi sebuah game RTS bergaya Clash of Clans, namun saat itu The Horus Heresy: Drop Assault adalah game mobile Warhammer 40K pertama yang mengangkat konflik The Horus Heresy, dan hasilnya sama sekali tidak mengecewakan.

Drop Assault sendiri mengambil cerita tentang perang yang terjadi di galaksi Istvaan System antara dua faksi Space Marines dari kelompok pasukan Warhammer. Di sini kamu bisa memilih sebagai Loyalist yang masih setia kepada sang Emperor atau bergabung dengan pembelot pimpinan Warmaster Horus yang menjadi cikal bakal faksi Chaos Marines di Warhammer 40K.

8

9. Empire and Allies

Empire Allies | Screenshot

Empires & Allies dulu merupakan salah satu dari sekian game keluaran Zynga yang begitu populer di Facebook. Setelah sempat hilang beberapa tahun dari peredaran, Zynga lalu menghidupkan game tersebut dengan gameplay RTS bertema modern yang sekilas sepertinya terinspirasi dengan Command & Conquer: Generals.

Seperti game Command & Conquer, di sini kamu memimpin sepasukan tentara modern lengkap dengan berbagai senjata mutakhir seperti tank, roket, bom nuklir, hingga satelit penghancur. Tak hanya itu saja, Empires & Allies juga memiliki beberapa fitur sosial yang biasa ditemukan pada game strategi dengan mekanisme Clash of Clans, sehingga kamu yang familer dengan game semacam ini pasti dengan mudah menikmati permainannya.

9

10. Plunder Pirate

Plunder Pirates | Screenshot

Seolah tak ingin ketinggalan mengarungi arus persaingan game RTS ala Clash of Clans di mobile, Rovio kali ini bertindak sebagai penerbit dari game indie berjudul Plunder Pirate bikinan Midoki. Lewat Plunder Pirate, developer Midoki mengajakmu untuk menyisihkan lengan baju dan beranjak menjadi kapten bajak laut yang tak gentar merompak bajak laut lainnya.

Plunder Pirates sendiri memiliki grafis yang sangat terpoles dan begitu menawan. Dengan kombinasi penampilan serta tema bajak lautnya yang begitu unik dan berbeda, kamu juga diajak untuk mengarungi lautan untuk menemukan harta karun melalui pilihan mode single player dan merampok pemain lain dalam mode multiplayer.

10

About Author