We’ve made it easy to create a thread by adding a plus button in the composer, so you can connect your thoughts and publish your threaded Tweets all at the same time.
We’re introducing an easier way to Tweet a thread! ? pic.twitter.com/L1HBgShiBR
— Twitter (@Twitter) December 12, 2017
Fitur Twitter Threads dapat kamu lihat dari tampilan di atas. Yaitu tombol + di sebelah kanan hitungan karakter yang dapat kamu gunakan untuk membuat Threads. Setelah menekan tombol tersebut, pengguna bisa mengetik Tweet berikutnya dan bersambung lagi sesuai kebutuhan. Jika dirasa sudah cukup, silakan tekan tombol Tweet All di bagian kanan atas layar. Pada linimas Twitter, Follower kamu akan menemukan tombol “Show this thread” untuk melihat semua informasi kicauan bersambung yang kamu buat.
Twitter juga menjelaskan bahwa pengguna bisa meneruskan mode Threads ini di lain waktu pada bagian yang sama. Tinggal buka kicauan terakhir lalu kembali tekan ikon + untuk melanjutkan topik atau pembahasan yang sedang kamu lakukan. Menarik dan sangat mudah!
Sumber: Make Mac