November 23, 2024

YouTube akhirnya merilis tampilan Dark Mode di YouTube for iOS. Sebelumnya fitur ini baru dirilis secara terbatas untuk pengguna pilihan beberapa pekan lalu. Kini di YouTube 13.08, kamu dapat menemukan mode Dark Theme atau tampilan gelap dari bagian Settings.

Cara Menggunakan Dark Mode di YouTube for iOS.

  1. Update YouTube for iOS ke versi terbaru.
  2. Masuk ke tab tab Library di pojok kanan bawah.
  3. Tekan ikon Profile di kanan atas layar, masuk ke Settings.
  4. Aktifkan knob Dark Theme untuk mendapatkan tampilan mode gelap.

Selesai, kini semua tampilan dalam warna putih akan diubah menjadi hitam dan teks yang berwarna hitam akan berubah menjadi putih. Mode ini sangat cocok untuk kamu yang sering menggunakan YouTube di malam hari atau tempat yang minim cahaya sehingga tidak menyilaukan.

Sebelumnya YouTube juga sudah memberikan Dark Theme di peramban website untuk pengguna Desktop. Pengaturannya juga sangat mudah dan bisa diganti kapan saja sesuai kebutuhan. Saya pribadi selalu mengaktifkan mode Dark Theme di YouTube.com yang biasa diakses lewat Safari.

Sumber: Make Mac

About Author