November 22, 2024

Persaingan layanan streaming video di Indonesia akan semakin sengit. Pasalnya, Hooq resmi hadir di tanah air.
Hooq merupakan layanan streaming video buah kerjasama Singtel dengan Sony Picture Television dan Warner Bros. Sebelum merambah Indonesia, layanan ini hadir lebih dulu di Thailand, Filipina dan India.

urZlkHWo4b

Sama halnya dengan Netflix, Hooq juga menawarkan film dan serial televisi Hollywood. Namun Hooq sedikit lebih unggul, sebab layanan ini menyediakan konten dari sejumlah negara asia, seperti Bollywood dan Negeri Gajah Putih.

Film-film yang ada Hooq terbagi menjadi beberapa kelompok seperti film eksklusif Hooq, Top 100, Top Indonesian, Top Hollywood, Indonesian Classic, Superheroes, Leading Ladies, sampai pengelompokkan berdasarkan genre seperti sci-fi and fantasy, drama, romantic comedy dan lain sebagainya.

Pada menu yang dilambangkan oleh tiga garis horizontal di sebelah kiri atas, Anda juga dapat melakukan pencarian film berdasarkan judul film atau nama pemain. Di sini, Anda juga akan menemukan kategori movie dan TV. Jika Anda memilih salah satunya, Anda dapat mencari film atau TV seri yang lebih spesifik berdasarkan genre atau negara film tersebut dibuat.

Kualitas film yang ada di Hooq terbagi menjadi 3: High, Medium dan Low. Untuk teks, jika Anda memilih bahasa Indonesia sebagai bahasa pilihan pada aplikasi Hooq, maka Anda dapat memilih bahasa Indonesia pada teks. Sayangnya, dari sekilas yang saya lihat mengenai terjemahan bahasa Indonesia, saya merasa terkadang, terjemahan yang ada tidak sesuai dengan konteks. Hooq turut pula menyuguhkan konten lokal Indonesia. Alhasil kita dapat menonton kembali akting Dian Sastrowardoyo di Ada Apa Dengan Cinta, 3 Doa 3 Cinta dan film Banyu Biru. Namun keunggulan Hooq tidak sampai di situ. Mereka turut menyediakan pilihan bahasa Indonesia untuk aplikasi dan teks dalam film. Selain itu, Hooq memiliki fitur mirip Spotify.

Pelanggan dapat mengunduh film dan menonton secara offline. Kita pun diberikan pilihan kualitas download, ada opsi Medium dan High. Semua dapat diatur pada bagian menu di kiri atas, lalu buka Settings > Preferences.

Saat mendaftar kita diberikan akses gratis selama 7 hari. Setelahnya kita diminta untuk berlangganan. Harga berlangganannya yang cukup terjangkau kantong. Bahkan setengah dari tarif Netflix.
Menariknya, Hooq menyediakan dua opsi tarif mingguan dan bulanan. Di website Hooq, untuk langganan mingguan dipatok Rp 18.700. Sementara langganan bulanan dikenakan tarif Rp 49.500.

Hooq menyediakan banyak opsi pembayaran. Selain kartu kredit, mereka menerapkan metode pemotongan pulsa dan voucher yang kemungkinan dijual di convenience store.
Layanan Hooq dapat disaksikkan di layar komputer, tablet, smartphone atau TV yang menggunakan Chromecast. Aplikasi Hooq dapat diunduh gratis di Google Play Store dan App Store.

About Author