November 22, 2024

Instagram sudah menggunakan fitur Live Video selama beberapa bulan, tepatnya setelah Instagram Stories dirilis tahun lalu. Kini kabarnya mereka sedang menguji pengembangan baru dari fitur Live Video. Yaitu mode Live Video secara barengan dengan orang lain atau saya sebut saja duet. Dengan fitur ini, kamu dapat membuat sebuah siaran Live Video lalu mengundang teman atau keluarga lainnya menjadi tamu atau penyiar tambahan. Ya, semuanya bebas dari kendala jarak dan dapat dilakukan dengan mudah.

Untuk rilis awalnya, Instagram masih menguji fitur ini di sebagian kalangan saja dan terus memberikan perbaikan serta kestabilan akses. Semoga dalam beberapa bulan lagi fitur tersebut akan segera tersedia untuk pengguna umum.

The feature will roll out as a trial to a randomly selected group of people today, and will test for the next few months before officially rolling out.

Dikutip dari laman Refinery29, Instagram memberikan beberapa batasan khusus dan penjelasan singkat untuk mode duet Live Video ini selama masa percobaan. Yaitu sistem siaran langsung yang maksimal berdurasi 60 menit. Bagian menariknya adalah penyiar dapat menghentikan siaran dari tamu (guest) di tengah Live Video lalu mengundang tamu lainnya untuk masuk – tanpa menghentikan siaran. Ya, mirip proses wawancara dengan reporter di beberapa acara berita televisi yang pastinya kamu kenal.

Sumber: Make Mac

About Author