November 21, 2024

Sering kesulitan menghapus foto yang ada di Camera Roll? Nah coba gunakan app PhotoPanda yang punya beragam kemampuan cerdas untuk menyeleksi foto di Camera Roll perangkat iOS kamu. Tim MakeMac sudah mencobanya dan ingin berbagi review. Yuk simak!

Mengenal PhotoPanda

Seperti penjelasan saya di awal, PhotoPanda punya fitur cerdas untuk mendeteksi foto kamu dalam beberapa kategori. Aplikasi ini dapat menampilkan daftar foto terduplikat, dark (kurang terang atau under lightning), tidak fokus atau bahkan menghapus semua foto dari Camera Roll dengan cepat.

PhotoPanda-2

Tidak perlu terlalu lama, mari langsung kita coba ya! Unduh PhotoPanda dan buka aplikasi ini di perangkat iPhone atau iPad kamu. Langkah awal PhotoPanda akan memindah Camera Roll kamu selama beberapa menit – jangan lupa berikan ijin akses jika ada jendela peringatan yang tampil ya!

Nah setelah proses memindai selesai, kamu dapat melihat jumlah foto yang berhasil terdeteksi dalam setiap kategorinya. Silahkan tekan salah satu tampilan yang ada di bagian ini, kita coba untuk menu foto terduplikat deh. Begitu kamu masuk ke mode ini akan tampil tutorial untuk memilih foto satu persatu dalam mode fullscreen. Swipe ke kanan atau kiri untuk berganti foto, swipe dari bawah ke atas untuk memberi tanda hapus dan arah sebaliknya untuk membuat tanda favorites. Nantinya jika sudah selesai kamu dapat memberikan hak akses untuk menghapus foto-foto tersebut.

Sebagai tambahan, pengguna bisa keluar dari mode tersebut dan memilih satu demi satu fotonya secara manual. Atau di mode lain seperti Selfies misal, ada tombol ALL di kanan atas untuk menyeleksi semua foto dan langsung hapus. Menarik kan!

screen322x572

Saya sudah mencoba aplikasi ini dan menikmati fitur hapus cepat beragam foto yang terduplikat atau lainnya. Meskipun tampilan antarmuka di setiap fitur filterisasinya bisa dibilang kurang konsisten, tapi kamu bisa tetap menikmati fitur utamanya dengan baik dan normal kok.

Segera unduh PhotoPanda untuk iPad, iPhone dan selamat menghapus foto yang tidak diperlukan ya!

About Author